Minggu, 31 Agustus 2014

It's me, Tia :-D

Assalamu'alaikum Wr. Wb

Hollaa my friend. Masih bisa dibilang aku ini penulis abal-abal...hahaha gapapa laah daripada ga pernah menulis,,jadi ga punya warisan ke orang setelahku. Oiya..berhibungan dengan inilah postingan pertamaku di blog ini...aku mau memeperkenalkan diriku dulu ya :-D

My name is Rumaisha Al-Fathia (pake strip loh ya)...you can call me by Tia, Fathia, Rume, Rumaisha, Arum (hahaha banyak juga ya, tapi emang orang-orang kok yang bikin nama panggilan itu, bilangnya sii kalo manggil Rumaisha gitu kepanjangan...T.T hiks). Kalo amu bilang aku ini cewek Bekasi asli yang katanya orang bilang kalo orang Bekasi itu sama kayak orang Betawi. Haha iya sii dalam penggunaan bahasa daerah emang ga jauh beda sama orang Jakarta, tapi ga semua orang Bekasi itu orang Betawi loh ya. Niih,,buktinya (nunjuk diri) aku berdarah Jawa looh. Keluarga ortu emang blasteran Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jadi ya ga salah kalo aku dapet keturunan kalemnya orang Jawa juga #eh.

Meski demikian aku masih bingung dengan penggunaan bahasa daerah apa yang baiknya aku gunakan. Bahasa Betawi, aaah ini maah otomatis ga usah belajar juga bisa. Wong tinggal mengganti huruf vokal belakang menjadi hurud "e" (kenapa = kenape), Kalo bahasa Sunda, naah ini niih..bilangnya sii Bekasi adalah salah satu kota yang berada di Provinsi Jawa Barat yang mayoritas penduduknya "urang sunda". Tapi aku.??? -_- boro2 bisa bahasa Sunda, pas ujian sekolah SD aja aku harus diprivat doonk (ngenes). Jadi bahasa daerah mana donk yang harus aku kuasai..? sambil menghibur diri aku jawab aja "GA ADA, karena gue orang Indonesi asli, jadi gue hanya menjunjung tinggi bahasa persatuan Republik Indonesia". Bilang aja ga bisa bahasa daerah manapun -_- huuft..

Oiya..aku mau cerita sedikit tentang keluarga kecilku :3
Terdiri dari Ummi dan Abi dan saudara-sudaraku. Aku adalah anak kedua dari empat bersaudara. Ada kakak laki-lakiku Muhammad Fajruddin (ka Fajar), adik perempuanku Fatimah (de Imah), serta adik laki-laki kecilku Muhammad Umar (de Umar). Kami menyebut diri kami F3U Generation (Fajar, Fathia, Fatimah, Umar) haha..kayak nama band ya :-D. Aku sangaaaaaat sayang dengan keluargaku..apalagi dengan saudara-saudaraku. Aah rasa rindu selalu ada tiap kali teringat hal konyol yang kita lakukan. Eh ada hal unik loooh dibalik keberadaannya F3U dan aku sangat bangga dengan keunikan ini. Kami berempat dilahirkan dibulan yang memang Allah sudah pasti merencanakannya dengan sangat rapi. Karena aku (Fathia) bisa lahir di bulan yang sama dengan kakakku (Fajar) yaitu bulan April, serta kedua adikku (Fatimah dan Umar) juga lahir dibulan yang sama, yaitu bulan Desember. Unik kan..hehe senangnya lagi usia kami sangat berdekatan loh. Nih ku kasih sedikit list seperti yang ada di KK (Kartu Keluarga).

1. Muhammad Fajruddin             (29 April 1992)
2. Rumaisha Al-Fathia                (13 April 1994)
3. Fatimah                               (28 Desember 1995)
4. Muhammad Umar               (15 Desember 1999)

Banyak yang bilang kalo aku dan kakakku lagi jalan bareng terlihat seperti anak muda pacaran. Haha..mereka belum tau aja kalo kita kakak beradik.:-D
Udah ya..mungkin tentang introduction my family-nya segitu dulu. Kapan-kapan ku ulas lagi deh.

  
(Keluargaku tercinta)

Eh iya..aku belum bilang ya aku ini orangnya gimana (pede banget, siapa yang nanya). Oke lah sedikit lah tentang aku. Aku ini berkepribadian melankolis. Bisa dilihat, dirasa dan ditrawang #kok. Yaa...mungkin bisa dilihat dengan sifatku yang sangaaat sensitif. Bahkan suatu ketika ada saatnya ketika banyak orang yang cuek saja dengan suatu permasalahan. Namun aku malah dengan soknya sibuk mukirin masalah itu (Sok banget kan). Akupun orangnya perfeksionis. Ini niih yang ribet. Kalau aku sedang menggambar atau menulis, aku maunya gambar dan tulisannya HARUS BAGUS. Padahal bagus enggaknya suatu karya kan relatif ya. Tapi ga tau ya, ada rasa bangga aja kalau melihat hasil karya yang bagus (meski mungkin bagusnya buat aku doank). Pada dasarnya aku ini orangnya pendiem (jangan mangap sambil bilang"HAH" ya kalo yang baca blog ini temen yang kenal baik dengan diriku). Naah..itu kan pada dasarnya, tapi dikarenakan suatu hal berubahlah diriku menjadi orang yang Extremly Fussy and Captious (Sangat amat begitu rewel dan bawel). Ya mungkin ini turunan dari sifat sensitif dan perfeksionisku kali ya. Tapi ga sedikit juga looh yang bilang aku ini orangnya supel. Ciee...(membanggakan diri aja terus -_-). Tapi emang fakta kok. Aku ini emang suka banget bergaul dengan siapa aja. Meski belum kenal, ku kasih senyuman maut aja biar kenal. Menurutku itu cara paling efektif untuk mendapat banyak teman. Pokoknya aku orangnya ga bisa sendirian. Kalau lagi sendirian, pikiranku akan ngalor-ngidul mikirin hal-hal yang ga penting banget dipikirin. Itulah sebabnya aku lebih suka bersama teman-teman agar selalu Happy :-D. Aku berupaya agar selalu bisa membuat diriku tetap Happy agar aku tidak cepat jatuh sakit. Huuft..karena akupun punya penyakit yang bisa kambuh kalau pikiranku lagi kacau. Sebenernya aku tau banget kalau kebanyakan pikiran (apalagi yang berat-berat) itu bisa mengundang banyak penyakit. Aku sudah tau tapi tetap melakukan. Huuft -_-. Oke laah aku emang lagi berupaya Keeping and Controlling Emotion.

Sudah yaa..mungkin ini aja dulu yang bisa aku tulis. Maaf yaa cuman curahan isi hati aja dan tidak mengandung tasyji' (motivasi) sama sekali. Yaa..hitung-hitung latiah menulis gitu. Hehe

 Syukron, Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Cicadas, Senin, pukul 0:18 WIB
Your Sweet Sista


Rumaisha Al-Fathia  

















      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar